♫musicjinni

Masih Punya Relasi Kuat, Pengamat Nilai Wiranto akan Bawa Banyak Keuntungan Jika Benar Bergabung PAN

video thumbnail
TRIBUN-VIDEO.COM - Pendiri sekaligus mantan Ketua Umum Hanura, Wiranto dikabarkan akan bergabung dengan Partai Amanat Nasional (PAN).

Jika benar Wiranto bergabung ke PAN, maka suara partai berlambang matahari putih itu dinilai bisa meningkat di Pemilu 2024.

Penilaian ini menurut Pengamat sekaligus Direktur Eksekutif ALGORITMA Aditya Perdana.

Ia mengatakan, ada sejumlah kemungkinan dari isu bergabungnya Wiranto ke PAN.

Dosen FISIP UI ini menilai, kemungkinan bergabungnya Wiranto karena dia masih memiliki relasi yang kuat dengan kantung pemilih muslim.

Potensi ini, kata dia, tentunya akan dimanfaatkan oleh partai yang diketuai Zulkifli Hasan tersebut.

Aditya menambahkan bahwa Wiranto juga memiliki peran penting dalam menghubungkan PAN ke Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Termasuk di dalam pemerintahan itu sendiri.

Masuknya Wiranto akan menjadi energi positif bagi PAN, akan meraup lagi suara masyarakat luas.

Hal itu karena kiprah Wiranto di panggung politik, khususnya saat mantan Panglima TNI itu mendirikan sekaligus menjadi Ketua Umum Partai Hanura.

Ia berhasil membawa Partai Hanura ke Senayan pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2009 dengan perolehan 3.922.870 suara atau 3,77 persen.

Begitupun pada pemilu 2014, Wiranto berhasil membawa Hanura berhasil lolos masuk parlemen dengan mendapatkan 6.579.498 atau 5,26 persen suara.

Di sisi lain, Aditya menyarankan PAN tetap harus memperhatikan Presidential Treshold untuk Pemilu 2024 mendatang.

Sehingga, PAN membutuhkan figur yang dapat dekatkan partai dengan kelompok pemilih Islam yang lebih moderat, pemilih nasionalis religius.

Sebagai informasi, Wakil Ketua Umum PAN Yandri Susanto pada Rabu 15 Februari 2023 lalu menyebut akan ada Mantan ketua umum partai politik (parpol) yang bergabung denga partainya.

Bergabungnya sosok itu akan diumumkan oleh Ketua Umum Zulkifli Hasan saat Rakornasi di Semarang pada 26 Februari 2023.

Yandri memberi bocoran terkait latar belakang mantan ketum parpol yang akan bergabung dengan PAN itu.

Yandri menyebut sosok itu saat ini berada di pemerintahan dan merupakan seorang purnawirawan.

Latar belaknag yang disebut langsung membuat publik memprediksi bahwa sosok itu merupakan Jenderal TNI (purn) Wiranto.(Tribun-video.com/WartaKotalive)


Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Pengamat Ungkap Sejumlah Keuntungan yang akan Diraup PAN di Pilpres 2024 Jika Wiranto Jadi Bergabung, https://wartakota.tribunnews.com/2023/02/20/pengamat-ungkap-sejumlah-keuntungan-yang-akan-diraup-pan-di-pilpres-2024-jika-wiranto-jadi-bergabung

Host: Dea Mita
VP: Salim Maula

#beritaterbaru #beritaterkini #beritaviral #live #breakingnews

Masih Punya Relasi Kuat, Pengamat Nilai Wiranto akan Bawa Banyak Keuntungan Jika Benar Bergabung PAN

Isu Eks Panglima ABRI Pendiri Hanura, Wiranto Gabung PAN Tak Ancam Soliditas Menangkan Pemilu 2024

Isu Panas Wiranto Gabung PAN Mencuat, Hanura Pilih Fokus Persiapan Pemilu 2024

Ketum PAN Zulhas Bertemu Eks Ketum Muhammadiyah Din Syamsudin, Ini yang Dibahas

Lengser dari Jabatan Ketum PSSI, Spanduk Iwan Bule Bertuliskan "Bangun Jabar" Bertebaran di Bekasi

🔴MATA LOKAL MEMILIH: ISU WIRANTO GABUNG PAN, REAKSI ERICK THOHIR DIPREDIKSI JADI CAPRES-CAWAPRES

Rekrut Banyak Artis untuk Tingkatkan Elektabilitas, PAN Bantah Ada Strategi Khusus: Gak Bukan Itu

Disclaimer DMCA